Sejarah Candi Prambanan Lengkap

Sejarah Candi Prambanan Lengkap. Berikut ini akan diulas tuntas mengenai sejarah candi prambanan secara lengkap, mulai dari latar belakang pembangunannya hingga keberadaannya pada masa sekarang ini.


Sejarah Candi Prambanan, Singkat Tentang Prambanan


Ada yang belum tahu tentang Candi Prambanan? tentu saja semua tahu. Ya memang hampir semua orang Indonesia sudah pernah tahu tentang Candi Prambanan atau minimal sudah pernah mendengar dan melihat melalui televisi ataupun media lainnya.

Candi Prambanan adalah sebuah candi Hindu yang berada di perbatasan diantara 2 propinsi yaitu Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta. Letak Candi Prambanan tepatnya berada kurang lebih 30 kilometer di sebelah timur laut kota Yogyakarta. Candi yang berada paling dekat dengan Candi Prambanan ada beberapa yaitu Candi Kalasan, Candi Pawon, Candi Plaosan, Candi Keraton Ratu Boko, dan masih banyak lagi, yang letaknya hanya berada beberapa kilometer saja dari Prambanan.

Candi Prambanan adalah candi peninggalan Hindu yang terbesar di Indonesia, dan bahkan diyakini di Asia Tenggara dengan ketinggian mencapai 47 meter. Candi yang oleh UNESCO telah ditetapkan sebagai cagar budaya ini dibangun pada abad ke-9, dan dipersembahkan untuk tiga dewa besar agama Hindu yaitu Dewa Brahma sebagai dewa pencipta, Dewa Wishnu sebagai dewa pemelihara, dan Dewa Syiwa sebagai dewa penghancur.

Custom Search